Calon Bek Tangguh Korea Selatan Kim Min-jae di Piala Dunia 2022

Timnas Korea Selatan kembali tergabung di grup berat pada Piala Dunia 2022 nanti. Untuk bisa mengulang sukses di tahun 2002, tim asuhan Paulo Bento harus memanggil pemain-pemain terbaiknya seperti Son Heung-min hingga Kim Min-jae. MPO999

Korea Selatan tergabung di Grup H bersama Ghana, Uruguay, dan Portugal. Ketiga kontestan tersebut diprediksi akan diperkuat oleh pemain-pemain terbaik mereka yang bermain di tim-tim elite Eropa. Untuk itu, Taeguk Warriors mengandalkan kemampuan pilar kunci di lini belakang untuk meredam striker-striker top pada diri Kim Min-jae.

Pemain berusia 25 tahun itu kini tengah dalam periode terbaik bersama Napoli dengan mengantarkan timnya nangkring di puncak klasemen Serie A dan tampil mulus di Liga Champions.

Kim dikenal sebagai seorang bek tinggi besar, cepat, serta lugas. Sebelum dikenal sebagai tembok kokoh bersama Napoli, simak ulasan profil singkat Kim Min-jae, calon bek tangguh Korea Selatan di Piala Dunia 2022.

Awal Karier

Kim Min-jae mengawali karier sepak bolanya di tahun 2016 dengan memperkuat klub semi profesional Gyeongju KHNP dan dalam waktu yang singkat penampilannya menarik perhatian tim Liga Korsel, Jeonbuk Hyundai Motors. Kemudian, ia masuk ke klub tersebut dan menjadi andalan serta meraih dua kali gelar juara Liga Korsel.

Kemudian, karier bek bertinggi 190 cm ini berlanjut ke Liga China dengan memperkuat Beijing Guoan di tahun 2019. Selama 1,5 tahun, Kim mencatat penampilan 59 kali di berbagai ajang dan membuat raksasa Turki, Fenerbahce tertarik merekrutnya.

Di musim perdananya di Turki yakni musim 2021/2022, Kim menancapkan diri sebagai salah satu bek terbaik. Dirinya bahkan masuk dalam daftar pemain terbaik Liga Turki. Selama semusim di Turki, ia mencatat 40 penampilan serta mencetak satu gol.

Pernah Diasuh oleh Shin Tae-yong

Kim Min-jae pernah diasuh oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada tahun 2018. Sebelumnya, Kim membuat debut memperkuat Taeguk Warriors pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia saat melawan Iran.

Bek Kontroversial

Citra kontroversial sempat melekat kepada Kim Min-jae karena caranya menghadapi media. Pernah Kim mengkritisi rekan setimnya kepada media dan itu disebarkan oleh media Korea, alhasil rekan setimnya itu marah.

Tidak hanya itu Kim juga pernah mengkritik standar sepak bola China dengan berkata bahwa Liga China tidak akan dikenal tanpa adanya pemain-pemain impor.

Tak berhenti sampai di situ Kim juga membahas pentingnya dirinya untuk pertahanan Guoan, serta kesulitan tim bertarung merebutkan titel liga kala Jonathan Vieira cedera.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *